Kehidupan setelah menikah pasti akan berbeda pada saat masa-masa masih lajang. Maka dari itu, sebaiknya perlu persiapan yang matang untuk memutuskan menikah dengan pasangan yang akan menemani kita hingga tua kelak. Lalu, hal apa sajakah yang harus dipersiapkan sebelum menikah? Berikut hal yang harus dipersiapkan sebelum menikah :

  1. Mengenali diri sendiri

Mengenali dan memahami diri sendiri sebelum menikah adalah hal yang sangat penting. Sebab, dengan mengenali diri sendiri akan tau kekurangan dan kelebihan diri sendiri.
Hal ini berguna jika menghadapi masalah dalam rumah tangga bisa menyelesaikan dan mengendalikan diri dengan tepat. Dengan mengenali diri sendiri dapat memudahkan anda untuk menerima kelebihan dan kekurangan pasangan juga.

  1. Membagi waktu dengan pasangan, keluarga dan teman

Sebelum menikah, membagi waktu dengan pasangan, keluarga dan teman juga penting agar hubungan anda dan pasangan semakin harmonis. Meluangkan waktu dengan keluarga dan teman dapat menambah wawasan dan pengalaman dalam rumah tangga, sehingga anda dapat belajar melalui pengalaman agar jika ada masalah dapat mengendalikan dengan baik.

  1. Memikirkan masalah keuangan

Memikirkan masalah keuangan dalam rumah tangga juga perlu didiskusikan dengan pasangan sebelum menikah. Usahakan anda dan pasangan saling terbuka masalah keuangan. Selain itu membuat list budgeting agar keuangan dapat terstruktur dengan baik.

  1. Pembagian tugas rumah tangga

Selain masalah keuangan, pembagian tugas rumah tangga juga perlu didiskusikan sebelum menikah. Seperti siapa yang memasak, mencuci baju, membersihkan rumah dan lain-lain. Agar anda dan pasangan memiliki tanggung jawab satu sama lain tanpa harus bertengkar. Dengan membagi tugas rumah tangga dengan pasangan hal itu bisa saling membantu meringankan beban sesama pasangan.

  1. Persiapan menghadapi konflik

Menikah adalah menyatukan 2 sifat orang yang berbeda. Sehingga kemungkinan dengan adanya perbedaan tersebut pasti memiliki pandangan yang berbeda tiap orang. Maka dari itu, anda dan pasangan harus mempersiapkan bagaimana cara menghadapi konflik jika suatu saat terjadi. Selain itu, diskusikan dengan pasangan hal apa yang harus dipatuhi sebelum menikah.

  1. Berdiskusi mengenai keturunan

Sebuah pernikahan harus memiliki tujuan masa depan. Ada beberapa pasangan yang setelah menikah ingin langsung memiliki keturunan dan ada yang menunda terlebih dahulu setelah memiliki rumah, mobil atau goals yang lainnya. Hal itu penting dibicarakan dan didiskusikan dengan pasangan sebelum menikah.
Jika setelah menikah ingin langsung memiliki keturunan maka diskusikan dengan pasangan kapan mau hamil, ingin memiliki berapa anak, merencanakan program hamil, menjalani pola hidup sehat dan mempersiapkan masalah finansial.

Nah, itu-lah hal-hal yang harus dipersiapkan sebelum menikah agar meminimalisir konflik dengan pasangan dan menciptakan rumah tangga yang harmonis. Karena menikah adalah menyatukan 2 sifat orang yang berbeda dan yang pasti saling memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Sehingga anda dan pasangan harus saling memahami. Pastikan untuk selalu mendiskusikan semua hal bersama pasangan agar menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Sebab, komunikasi adalah kunci dari setiap hubungan.